Selasa, 20 September 2016

Berburu Talas Bogor di Ragunan

Halo Taro Lovers,



Kali ini aku mau cerita perjuanganku mendapatkan sebuah talas bogor. Jadi ceritanya, aku pulang dari Bogor beli oleh-oleh talas. Keesokan paginya, talas-talas itu dikasih ke tetangga semuanya karena mama aku tidak enakan kalau hanya bagi ke satu tetangga nanti dikiranya pilih kasih 😢. Akhirnya, mamaku tidak kebagian talas, dan sebagai gantinya mama aku minta dibelikan talas yang masih mentah, akhirnya pada hari Jumat ba'da Zuhur, aku dan temanku mencari talas di Pasar Minggu. Aku pikir bakal mudah menemui pedagang talas karena pedagang bisa menggunakan kereta api dari stasiun Bogor ke Pasar Minggu.

Kenyataannya setelah berkeliling, tak satupun pedagang yang menjual. Di Pasar Minggu lebih banyak penjual singkong dan talas yang biasa dijual di tukang bajigur. Setelah gagal mendapatkan talas, aku dan temanku langsung meluncur ke Kebun Binatang Ragunan.

Pukul 15:30 WIB kami sampai di lokasi, tapi tak satupun ada pedagang talas terlihat. Sempat frustasi, akhirnya kami menemukan meja pedagang bangkoang. Ketika kami menanyakan talas, ibu penjualnya bilang baru saja habis. 😵 Hiks... Misi kembali gagal. Kata penjualnya, kalau sabtu minggu banyak yang jual, akhirnya aku yang tak pantang menyerah ini alias penasaran, balik lagi ke Ragunan untuk berburu tales Bogor.



Keesokan harinya, Sabtu pukul 12 siang aku dan saudaraku tiba di Ragunan, tak banyak pedagang talas seperti harapanku, hanya ada beberapa saja, dan itupun masih muda-muda. Setelah berkeliling Ragunan, kami menemukan pak tua yang menjual talas, bangkoang, dan buah buni di atas gerobaknya. Saat transaksi, belom afdol kalo ga minta diskon, aku membeli dua ikat talas jenis talas ketan masing-masing berisi tiga buah seharga 50 ribu rupiah.


Aku juga membeli dua ikat buah buni seharga 15 ribu. Buah buni ini mirip Black Berry, rasanya asam dan di dalamnya ada bijinya. Bisa dimakan langsung atau tumbuk dan dikasih cabai seperti makan rujak. Kata bapak ini, dia berjualan talas hanya hari Sabtu dan Minggu, jadi buat kalian yang ingin membeli talas, bisa datang ke sini di akhir pekan. Oh iya, talas yang aku beli di Bogor (Cisarua) lebih besar ketimbang talas yang dj Ragunan. Tapi tak mengapa, karena akhirnya aku sukses membawa pulang talas-talas ini untuk mama tersayang. Alhamdulillah, mission completed! 😎

Salam, ham taro 😀

Tidak ada komentar:

Posting Komentar